Berita  

Alfamart dan Indomaret Jangan Diberi Izin di Sumbar, Asosiasi Pedagang Ritel Sumatera Barat Wanti-wanti Calon Kepala Daerah

Alfamart dan Indomaret berdekatan. (cnbcindonesia)
Alfamart dan Indomaret berdekatan. (cnbcindonesia)

PADANG-Asosiasi Pedagang Ritel Sumatera Barat angkat suara jelang pilkada. Organisasi itu minta semua pasangan calon gubernur, bupati dan wali kota agar tetap berkomitmen serta konsisten untuk tidak memberikan perizinan terhadap masuknya ritel franchise atau waralaba berjaringan ke Sumatera Barat.

Pelarangan itu diperlukan demi melindungi UMKM. Dalam keterangan pers yang ditandatangani Ketua Umum Sepriadi dan Sekretaris Jenderal Ilham Darwis meminta komitmen calon kepala daerah di Sumatera Barat berkomitmen dan konsisten untuk membuat dan meimplementasikan Peraturan Daerah tentang Penataan dan Pembinaan Pusat Perbelanjaan dan Toko Swalayan serta Pasar Tradisional di Sumatera Barat.

Organisasi itu minta semua pasangan calon Wali Kota Padang untuk komitmen dengan aturan itu.

Baca Juga  Indomaret Promo Minyak Goreng, Kopi dan Susu Juga Diskon

Ritel franchise yang dilarang di Sumbar itu adalah Alfamart, Alfamidi, Indomaret dan sebagainya.

Pelarangan terhadap kedai-kedai itu dianggap sebagai solusi agar pedagang di Sumbar tidak terancam keberlangsungan usahanya. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *