Daerah  

Dipenuhi Bongkahan Kayu, Sungai Gajah Tanang Dibersihkan

Pembersihan sisa-sisa banjir bandang di Padang Panjang. (kominfo)
Pembersihan sisa-sisa banjir bandang di Padang Panjang. (kominfo)

PADANG PANJANG-Banjir bandang lahar dingin yang menimpa Kota Padang Panjang 11 Mei lalu, ternyata masih menyisakan bongkahan-bongkahan kayu di aliran Sungai Gajah Tanang, Kelurahan Ekor Lubuk.

Guna mengantisipasi terjadinya penyumbatan arus yang dapat menyebabkan meluapnya air, Rabu (22/5/2024) dilaksanakan pembersihan di sungai itu.

Pembersihan Sungai Gajah Tanang dilakukan dengan bergotong royong yang melibatkan personel Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kesbangpol, TNI-Polri, kelompok siaga bencana (KSB), pemerintahan kelurahan dan masyarakat setempat.

Baca Juga  Partai Gerindra Medan Bertekad Menangkan Bobby-Surya dan Rico Waas-Zakiyuddin

“Kita kembali melaksanakan goro karena masih banyak terdapat bongkahan kayu besar yang berada di sungai ini,” sebut Lurah Ekor Lubuk, Akbar Syah kepada Kominfo.

Dia berterima kasih kepada semua pihak yang telah bahu-membahu membantu pembersihan sungai ini. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *