Berita  

Era Baru Bus Sumbar, Segini Tarif Mudik ke Ranah Minang dengan ANS Luxury

Bus ANS dengan luxury class
Bus ANS dengan luxury class

PADANG-YouTuber Ridwan Nurman mereview bus ANS terbaru dengan kelas tertinggi. Ridwan datang jauh-jauh ke Ciawi Bogor guna mengeksplore secara tuntas bus kebanggaan urang awak itu.

Ridwan Nurman menyebut, dunia transportasi darat, terutama bus di Sumatera Barat tengah berpacu dalam memberikan layanan terbaik ke konsumen. Perusahaan otobus berlomba pula untuk menjadi yang terbaik.

Dikatakan Ridwan Nurman, bus ANS dengan kelas luxury menawarkan sesuatu yang berbeda. Bus memiliki double legrest. Lalu, berapa tarifnya. Menurut Ridwan Nurman, berdasarkan informasi yang ia dapat, tarifnya Rp1,1 juta dari Jakarta ke Padang. Itu tarif angkutan lebaran.

Tarif resmi tentu manajamen yang mengumumkan.

Sebelumnya bus ANS luncurkan unit baru dengan 26 seat. Bus tersebut setia dengan karoseri Morodadi Prima. Bus keluaran terbaru merupakan layanan luxury. Tampilan bus begitu elegan dan interior yang mewah dan lega.

Baca Juga  Fenomena Menarik Bus Sumbar, Al Hijrah Setia dengan Laksana, ANS Belum Berpaling dari Morodadi Prima

Armada baru itu keluar dari koroseri di Malang, Selasa (2/4/2024). Bus itu segera melintasi rute Sumbar-Jakarta. Dengan hadirnya bus ANS luxury, persaingan di kelas premium makin menyala.

Bus ANS terbaru itu memakai chasis OH 1626 yang dilengkapi dengan suspensi udara, sehingga perjalanan menjadi nyaman. Bus baru itu memakai body Patriot Travego.

Bus itu memiliki seat 2-2. Luxury class hanya 26 seat, sehingga penumpang lebih lega.

Bus ANS termasuk yang unik. Sejak dulu, perusahaan otobus itu setia dengan karoseri Morodadi Prima. Seolah ada ikatan sejarah antara ANS dengan Morodadi Prima.

Baca Juga  Mewahnya Interior Bus Miyor, Perantau Mudik ke Sumbar Bagaikan Sultan Pulang Kampung

Morodadi Prima merupakan salah satu produsen bodi bus tertua di Malang, Jawa Timur. Karoseri ini mulai membuat bodi untuk kendaraan sejak 1964 dan bertahan hingga saat ini. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *