PKB Daftarkan 30 Bacaleg ke KPU Dharmasraya, Target Lima Kursi DPRD

Rombongan PKB datangi KPU Dharmasraya untuk daftarkan bacaleg
Rombongan PKB datangi KPU Dharmasraya untuk daftarkan bacaleg

DHARMASRAYA-Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), daftarkan bakal calon anggota DPRD ke KPU Dharmasraya, Sabtu (13/5/2023).

Pendaftaran bacaleg PKB dipimpin Ketua DPC PKB Dharmasraya, Karjo didampingi Sekretaris Yosrisal, bendahara Fadli Aulia serta Ketua Garda Bangsa PKB Dharmasraya Heri Fadraneldi dan simpatisan partai tersebut.

Karjo mengatakan, PKB melakukan pendaftaran bacaleg serentak di Indonesia. Di Dharmasraya, partainya daftarkan 30 bacaleg dari empat dapil di Dharmasraya.

“Target PKB Dharmasraya meraih lima kursi di DPRD,” katanya.

Selain itu, kader PKB di Dharmasraya bakal maju ke DPR RI. Dia adalah Yosrisal. Kemudian untuk tingkat DPRD Sumbar, Heri Fadraneldi.

Mereka merupakan putra-putra terbaik dari Kabupaten Dharmasraya. “Kita berusaha memenangkan PKB di Dharmasraya,” kata Karjo. (eko)



Kunjungi Kami di Google News:

google news
Exit mobile version