Berita  

Ini Nama-nama Korban Meninggal Akibat ALS Kecelakaan di Padang Panjang, Ada Warga Pekanbaru

Bus ALS yang kecelakaan di Padang Panjang dan mengakibatkan 12 penumpang meninggal dunia dan belasan luka.
Bus ALS yang kecelakaan di Padang Panjang dan mengakibatkan 12 penumpang meninggal dunia dan belasan luka.

PADANG PANJANG-Evakuasi korban kecelakaan bus ALS telah usai dilakukan, Selasa (6/5/2025) siang. Sebanyak 12 penumpang meninggal dunia dalam peristiwa di Bukit Surungan, Padang Panjang.

Bus itu diperkirakan blong rem. Bus dengan nomor polisi B 7512 FGA yang melayani rute Medan-Bekasi via Padang. Kejadian sekitar pukul 08.15.

“Jumlah penumpang 35 orang, 23 selamat mengalmi luka-luka ringan dan berat, 12 meninggal dunia,” kata Kapolres Padang Panjang, AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro, Selasa (6/5/2025).

Kanit Patroli Satuan Lantas Polres Padang Panjang, Aiptu Indra menyebutkan, bus ALS yang rebah tersebut sudah dievakuasi dan para korban sudah dikeluarkan dari bus yang rebah kuda itu.

“Korban meninggal dunia dievakuasi ke RSUD Padang Panjang,” pungkasnya.

Berikut 12 data korban tewas dari kecelakaan tersebut:

Baca Juga  NPM Akan Buka Rute Sumbar-Riau, Bersaing Lagi dengan Yanti Group
  1. Atas Silaen (30) warga Kelurahan Lumban Pinasa, Kecamatan Habinsaran, Kabupaten Toba, Sumatera Utara.
  2. Aryudi (38) warga Kelurahan Bangun Sari, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
  3. Nurul Mayasari (30) alamat Kelurahan Banglas Barat, Kecamatan Tabing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau.
  4. Meleaki Sinaga (74) alamat Kelurahan Negeri Dolok, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
  5. Desrita Nainggolan (50) alamat Kelurahan Sipolha Horisan, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
  6. Romaida Sitanggang (74) alamat Kelurahan Sipolha Horisan, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
  7. Karmina Gultom (74) Kelurahan Negeri Dolok, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
  8. Etrick Gustaf Wenas (26) alamat Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta.
  9. Sri Rejeki (36) Kelurahan Bencahlesung, Kecamatan Tenayan Raya Kota Pekanbaru, Riau.
  10. Rema Andini Pane (1,5).
  11. Naufal Rehan Pane (6).
  12. Riski Agustini Lubis (32).

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *