28 Tahun Jikustik Berkarya di Industri Musik Indonesia, Karya Musik Tidak Hanya Berhenti di Telinga Pendengar

jikuistik

YOGYAKARTA-Pada 26 Februari 2024, Jikustik merayakan usianya yang ke-28 sejak pertama kali muncul dalam industri musik Indonesia pada di 1996.

Saat itu, Jikustik merupakan band asli Yogyakarta yang berjuang keras untuk menyajikan karyanya bagi para penggemar musik. Selama 28 tahun perjalanan, Jikustik tidak hanya melintasi berbagai generasi, tetapi juga menghadapi berbagai perubahan dalam industri musik.

Perjalanan ini mencakup bagaimana pendengar musik menikmati karya musik, mulai dari era pita kaset hingga era TikTok yang memunculkan generasi baru penggemar musik.

Hingga usia ke-28 tahun, karya-karya Jikustik tidak hanya dinikmati oleh pendengar musik yang hidup dan tumbuh pada awal-awal kehadiran Jikustik dalam industri musik Indonesia. Bahkan, beberapa karya Jikustik masih relevan bagi pendengar dan penggemar musik yang usianya bahkan setengah dari usia Jikustik.

Hal ini terbukti dengan beberapa karya Jikustik yang viral di TikTok, salah satu platform media sosial yang banyak digunakan oleh generasi Z.

Baca Juga  Pabrik Semen Akan Berdiri di Aceh, Masyarakat Sumatera Akan Banyak Pilihan

“Sejujurnya, Jikustik tidak menggunakan strategi musik atau pemasaran tertentu untuk tetap relevan dengan penggemar musik. Kami hanya berkarya sesuai dengan keinginan kami,” ujar Ardi Nurdin, pemain gitar Jikustik dalam keterangan tertulis.

Menjelang tiga dasawarsa, Jikustik telah menjadi salah satu band Indonesia angkatan 90-an yang terus berkarya dengan puluhan karya yang dapat dinikmati di berbagai platform musik digital oleh pendengar musik dari seluruh Indonesia dan dunia.

“Salah satu pelajaran yang kami dapatkan dari perjalanan kami selama 28 tahun bermusik adalah menyadari bahwa musik tidak seharusnya membatasi generasi mana yang menikmatinya. Menjelang tiga dasawarsa Jikustik, kami bermusik dan berkarya bagi siapapun yang merasa musik adalah bagian dari hidup mereka,” kata Carlo, penabuh drum dari Jikustik.

Dalam rangka memperingati ulang tahun ke-28, Jikustik adakan syukuran dan makan malam bersama dengan para penggemar setia mereka. Acara ini bertajuk “28 Years of Jikustik – Timeless Tunes, Endless Memories” pada 26 Februari 2024 di Hotel FortunaGrande Seturan Yogyakarta.

Baca Juga  Cek Penyaluran Bantuan Pangan, Presiden: Jika APBN Mencukupi, akan Dilanjutkan

Jikustik memberikan penampilan istimewa sebagai ungkapan terima kasih kepada semua undangan, yang keseluruhannya adalah kerabat, saudara, dan penggemar setia Jikustik yang telah mendukung perjalanan panjang Jikustik dengan sepenuh hati. (*)

Baca berita lainnya di Google News




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *